6 Sep 2009

Sample Karya Tulisku

BAB 1
PENDAHULUAN

1. Alasan Pemilihan Judul
Dalam karya tulis ini penulis memilih judul “ KANDUNGAN GIZI DAN MANFAAT SUWEG“, karena penulis ingin menunjukkan kepada pembaca mengenai kandungan gizi dan manfaat suweg.
2. Tujuan Penulisan
Tujuan Penulisan Karya Tulis ini adalah sebagai berikut :
2.1. Tujuan Umum
Memenuhi salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Akhir Sekolah
(UAS)/Ujian Akhir Nasional (UAN) tahun pelajaran 2008/2009.
2.2. Tujuan Khusus
2.2.1 Menambah wawasan tentang pemanasan global.
2.2.2 Menumbuhkan kesadaran bagi penulis dan pembaca untuk
mengurangi penyebab pemanasan global.
3. Batasan Masalah
Yang penulis amati dalam penyusunan karya tulis ini meliputi pengertian suweg,cara menanam,kandungan gizi dan manfaat suweg.






4. Sistematika Penulisan
Dalam penyusunan karya tulis ini, penulis menggunakan sistematika Numeric System. BAB ditulis menggunakan angka romawi. Sub bab menggunakan angka 1, 2, 3 dst dengan contoh sebagai berikut :

BAB I : PENDAHULUAN
1. Alasan Pemilihan Judul ………………………………….. 1
2. Tujuan Penulisan ………………………………………… 1
3. Batasan Masalah …………………………………………. 1
4. Sistematika Penulisan ……………………………………. 2
BAB II : SELUK BELUK SUWEG
1. Pengertian Suweg ……………………..………………… 3
2. Cara Menanam Suweg …………………………………… 4
3. Kandungan Suweg………………………………………... 4
4. Manfaat Suweg……………………………………...……. 5
BAB III : PENUTUP
1. Kesimpulan ………………………………………………. 8
2. Saran ……………………………………………………… 8
DAFTAR PUSTAKA………………………………………………………….9


.
BAB II
SELUK BELUK SUWEG

1. Pengertian Suweg
AMORPHOPHALLUS CAMPANULATUS BL.
Klasifikasi
Divisi Spermatophyta
Sub divisi Angiospermae
Kelas Monocotyledoneae
Bangsa Arales
Suku Araceae
Marga Amorphophallus
Jenis Amorphophalus campanulatus Bl.
Nama umum/dagang Suweg
Nama daerah Jawa Suweg (Jawa)
Diskripsi
Habitus Semak, tahunan, tingi ± 1 m.
Batang Lunak, silindris, membentuk umbi, hijau
Daun Tungal, menjari, tepi rata, ujung lancip, pangkal berlekuk, panjang + 50 cm, lebar ± 30 tangkai memeluk batang, silindris, panjang ± 30 cm, hijau bercak putih, hijau
Bunga Majemuk, berkelamin dua, bentuk bongkol, panjang + 7,5 cm, bakal buah melingkarapat, kepala putik dua sampai liga, kepala sari melingkar, mahkota merah, merah.
Buah Buni, lonjong, merah.

2. Cara Menanam Suweg
Kita harus memilih tunas ( anakan ) suweg untuk ditanam.Tunas suweg terdapat di sekeliling buah suweg.Setelah kita pilih tunasnya,kita tanam tunas tersebut dalam lubang ± 15 cm. Suweg bisa tumbuh baik di tempat tempat yang lembab dan terlindung dari sinar matahari. Daerah dataran rendah sampai ketinggian 800 m diatas permukaan air laut, merupakan daerah yang bisa memberikan kehangatan optimal. Tanaman ini membutuhkan suhu rata-rata harian 25 - 35 ° C. Curah hujan rata-rata tahunan yang dibutuhkan antara 100 mm-1500 mm.
3. Kandungan Gizi
Kandungan gizi suweg dalam 100 gram bahan adalah:
Kalori 69 Kalori
Protein 1,0 gr
Lemak 0,1 gr
Karbohidrat 15,7 gr
Kalsium 62 mg
Fosfor 41 mg
Besi 4,2 mg
Vitamin B1 0,07 mg
Air 82 gr
Bagian yang dapat Dimakan 86 %
Selain dari data di atas,di dalam umbi suweg terdapat kandungan serat pangan, protein dan karbohidratnya cukup tinggi yaitu berturut-turut 13,71%, 7,20% dan 80% dengan kadar lemak yang rendah sebesar 0,28%.
Karena nilai IG-nya cukup rendah yaitu sebesar 42, umbi suweg termasuk dalam bahan pangan yang memiliki nilai IG rendah (kurang dari 55). Cara mengetahui nilai IG yakni dengan mengukur peningkatan kadar glukosa dalam darah dua jam setelah makan dengan interval 30 menit. Bahan pangan yang memiliki IG rendah dapat dijadikan sebagai pangan alternatif pencegahan yang murah untuk terapi diet penderita diabetes millitus.
1. Manfaat Suweg
1.1. Umbi suweg berpotensi sebagai pangan alternatif diet bagi penderita diabetes mellitus.
Umbi suweg berpotensi sebagai pangan alternatif diet bagi penderita diabetes millitus karena nilai IG-nya cukup rendah yaitu sebesar 42. Berdasarkan kajian inilah umbi suweg termasuk dalam bahan pangan yang memiliki nilai IG rendah (kurang dari 55).cara mengetahui nilai IG yakni dengan mengukur peningkatan kadar glukosa dalam darah dua jam setelah makan dengan interval 30 menit. Bahan pangan yang memiliki IG rendah dapat dijadikan sebagai pangan alternatif pencegahan yang murah untuk terapi diet penderita diabetes millitus. Bahan pangan yang memiliki IG rendah dapat menekan peningkatan kadar gula darah penderita diabetes melitus.
1.2. Memberikan kekebalan tubuh
Konsumsi serat pangan dalam jumlah tinggi akan memberi pertahanan pada manusia terhadap timbulnya berbagai penyakit seperti kanker usus besar, divertikular, kardiovaskular, kegemukan, kolesterol tinggi dalam darah dan kencing manis.
1.3. Sebagai bahan pembuat roti
Proses pembuatan tepung suweg (Amorphophallus campanulatus B) dilakukan dengan cara dikeringkan, yakni umbi yang dicabut dari akarnya kemudian dibersihkan, dikupas dan dicuci dengan air bersih.Selanjutnya umbi suweg diiris tipis-tipis dan dikeringkan dengan oven pada suhu 50 derajat celsius selama 18 jam. Kemudian diblender dan diayak sampai diperoleh ukuran tepung 60 mesh. Dari proses ini diperoleh kripik umbi suweg kemudian digiling untuk menghasilkan tepung.

1.4. Sebagai pengganti beras
suweg masih lebih baik dibanding beras. Kadar karbohidrat keduanya memang hampir sama, tapi suweg mempunyai kadar serat lebih tinggi. Kadar lemak suweg juga lebih rendah. Proteinnya juga cukup tinggi, hampir mencapai 7,20 persen.





















BAB III
PENUTUP

1. Kesimpulan
Dari uraian di atas kita simpulkan bahwa suweg adalah sejenis umbi yang memilki banyak manfaat.Kandungan gizi dan manfaat suweg dapat menjadikan suweg sebagai makanan alternatif.Manfaat suweg antara lain:
1. Sebagai pangan alternatif diet bagi penderita diabetes mellitus.
2. Memberikan kekebalan tubuh.
3. Sebagai bahan pembuat roti.
4. Sebagai pengganti beras.

2. Saran
• Tempat menanam suweg harus lembab dan tidak banyak terkena matahari.
• Perlu adanya pengolahan suweg yang lebih baik.
• Saat mengelupas suweg,sebaiknya menggunakan sarung tangan karena getah suweg sangat gatal.





DAFTAR PUSTAKA


www.kapanlagi.com
www.google.com
www.wikipedia.com

























KERANGKA KARYA TULIS
JUDUL : Kandungan dan Manfaat Gizi Suweg
HALAMAN JUDUL
HALAMAN PENGESAHAN
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
I. BAB I : PENDAHULUAN
1. Alasan Pemilihan Judul
2. Tujuan Penulisan
3. Lingkup Masalah
4. Sistematika Penulisan

II. BAB II : Seluk Beluk Tentang Suweg
1. Pengertian Suweg
2. Cara Menanam Suweg
3. Kandungan Suweg
4. Manfaat Suweg

III. BAB III : PENUTUP
1. Simpulan
2. Saran
V. DAFTAR PUSTAKA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar