IC ( integrated Circuit) adalah komponen semi konduktor yang terdiri dari transistor,
resistor,dan lain -lain. Sebuah rangkaian yang terintegrasi yang dibentuk oleh komponen dalam IC berbentuk chip kecil. IC juga digunakan sebagai otak dari peralatan elektronika.
Pada komputer zaman sekarang,IC yang sering dipakai adalah mikroprosesor.Sirkuit terpadu atau IC pada pertengahan abad ke-20 menunjukan dapat melakukan fungsi yang dapat dilakukan oleh tabung vakum.IC yang terdiri dari transistor kecil yang jumlahnya sangat banyak merupakan peningkatan yang besar bagi perakitan tube-vakum sebesar jari.
Keuntungan penggunaan IC adalah ukuran kecil, kecepatan " switch ",konsumsi energi yang rendah , terpercaya , dan kemudahan menambahkan jumlahnya.IC sangat berguna saat dirangkai untuk perlatan elektronik yang berukuran relatif kecil karrna ukurannya yang kecil.Pada penggunaannya,IC tidak memerlukan kabel sebagai penghubung untuk menghubungkan indivdual komponen sehingga ukuran peralatan lebih praktis.Beberapa keunggulan dan kelemahan dari IC sebagai berikut :
- Keunggulan IC ( Integrated Circuit ) Sekarang IC sudah dipakai hampir di setiap bidang industri.IC dapat menjadi rangkaian kontrol elektronik yang ukurannya semakin kecil dan ringkas. Ukuran dari motherboard dapat diperkecil dan komponen dapat dikurangi sehingga desain perlatan elektronik ( komputer ) yang kompleks dapat dipermudah.IC tidak memerlukan pendinginan karena tidak menimbulkan panas yang berlebih.Selain itu,Ukuran dan berat dari IC ringan dan kecil membutuhkan konsumsi energi yang sedikit dan konsumsi tempat ( ukuran ) yang sedikit.
- Kelemahan IC ( Integrated Circuit ) Dalam penggunaannya, IC memiliki beberapa kelemahan.IC memiliki keterbatasan dalam menghadapi kelebihan arus dan tegangan.Keterbatasan dalam menghadapi arus akan menimbulkan panas ( heat ) di komponen itu sendiri sehingga kompenen mudah rusak apabila terdapat panas yang lebih ( overheat).Selain itu,IC juga memiliki keterbatasan dalam menghadapi tegangan yang berlebihan.Tegangan yang berlebihan akan merusak jaringan isolator antar komponen di dalam IC sehingga dpat timbul hubungan singkat yang akan mengakibatkan rusak dan tidak dapat digunakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar